Harganas ke XXVI Tahun 2019 Bengkulu, Dihadiri Dr Hasto Wardoyo, SP, OG

0
253

Harganas ke XXVI Tahun 2019 Bengkulu, Dihadiri Dr Hasto Wardoyo, SP, OG

Djitoe online, Bengkulu Utara – Rangkaian Puncak kegiatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke XXVI tahun 2019 tingkat Provinsi Bengkulu, yang terpusat di Kabupaten Bengkulu Utara, menghadirkan Kepala Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana (BKKBN) RI, Dr Hasto Wardoyo, SP, OG.

Didampingi Sekdaprov Novian Andusti SE, Bupati Bengkulu Utara Ir Mi’an, Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Bengkulu dan rombongan OPD, selepas acara, langsung meninjau stand pameran yang di ikuti oleh setiap perwakilan Kebupaten se provinsi Bengkulu

Pria yang baru saja dilantik oleh presiden RI Joko Widodo, menjadi kepala BKKBN RI pada 1 Juli lalu ini mengatakan, ia sangat senang menghadiri acara Harganas di Bengkulu utara. Dimana menurutnya acara ini dibuat dengan konsep yang merakyat.

“Mulai dari kesenian, pameran, sangat membumi dan merakyat, atraksi-atraksi khas Bengkulu Utara yang disuguhkan tadi. Menurut saya sentuhan-sentuhannya modern,” ujar pria yang saat ini masih menjabat sebagai Bupati Kabupaten Kulon Progo, Provinsi DIY.

Selain itu, terkait dengan kegiatan ini, Hasto akan membuat laporan kepada presiden RI, untuk menjadi bahan dasar dalam penyusunan rencana strategi (renstra) pembangunan tahun 2020 – 2024.

“Kita akan membuat laporan kepada presiden, pada saat kita melakukan kunjungan ke daerah, dan teman-teman kita yang ada di daerah merupakan bagian dari kami untuk menyusun renstra, kita juga merekam apa saja kegiatan hari ini sebagai bahan untuk menyusun kegiatan nantinya,” terangnya. (Robinson)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here